Target Posisi Peringkat Dua Membutuhkan Sedikit Keberuntungan Begini Kata Patrick Kluivert

"Keberuntungan memang hal penting, tapi kami harus berupaya bersama-sama, kalau kita berusaha bersama dengan mindset yang benar, maka kita bisa mendapatkan hasil baik," Patrick Kluivert

Juru taktik timnas Indonesia Patrick Kluivert (kiri) dan Marselino Ferdinan (kanan) berpose setelah mereka berdua mengikuti jumpa pers pra-laga melawan Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin (24/3/2025) (Sumber: ANTARA/Zaro Ezza Syachniar)

MajmusSunda News, Jakarta Selasa, (25/3/2025)- Patrick Kluivert juru taktik Timnas Garuda Muda Indonesia mengatakan untuk mencapai peringkat kedua membutuhkan sedikit keberuntungan.

“Keberuntungan memang hal penting, tapi kami harus berupaya bersama-sama, kalau kita berusaha bersama dengan mindset yang benar, maka kita bisa mendapatkan hasil baik,” Patrick Kluivert dikutip dari Antara, Senin, (24/3/2025) .

Juru taktik asal Belanda ini mengatakan pekan pertamanya menjadi juru taktik Timnas Garuda Indonesia sangat bagus, kendati diawali dengan kekalahan telak melawan Australia di Sydney.

“Di pekan pertama sebenarnya sangat bagus, kendati hasil melawan Australia mengecewakan buat semua. Tapi kami berlatih dengan baik, kita punya perasaan bahwa kita bisa meraih hasil bagus bersama-sama,” pungkasnya.

 

Judul: Target Posisi Peringkat Dua Membutuhkan Sedikit Keberuntungan Begini Kata Patrick Kluivert
Jurnalis: Agung Ilham Setiadi
Editor: AIS

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *