MajmusSunda News, Kota Bandung, Senin (25/11/2024) – Asep Zaenal Mustofa selaku Sekretaris Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO) Ikatan Seluruh Mahasiswa Kesehatan (Ismakes) Jawa Barat melantik Pengurus Badan Pengurus Pusat (BPP) Ismakes Jawa Barat Tahun 2024-2026. Kegiatan tersebut berlangsung di Auditorium Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat pada Minggu (24/11/2024).
Asep Zaenal Mustofa yang juga selaku anggota Badan Pekerja Majelis Musyawarah Sunda (MMS), setelah melantik pengurus Badan Pengurus Pusat Ismakes Jabar tersebut, menyampaikan sejarah didirikannya Ismakes Jabar.


Ismakes Jabar didirikan pada 6 Agustus 1986, Ketua Pertama adalah Sawidjan B. Gunadi, Mahasiswa Akademi Perawatan (Akper) Departemen Kesehatan Republik Indonesia (Depkes RI) Bandung dan Sekretaris Umum adalah Asep Zaenal Mustofa, Mahasiswa Akademi Penilik Kesehatan Teknologi Santiasi (APK-TS) Depkes RI Bandung.
Seiring dengan berjalannya organisasi, sesuai AD/ART maka para pendiri menjadi Majelis Pertimbangan (MPO) dan saat ini Drs. Sawidjan B. Gunadi, M.Kes. menjadi Ketua MPO dan Asep Zaenal Mustofa, SKM, M.Epid menjadi Sekretaris MPO dengan anggota: Dr. Syahrul Aminullah, S.K.M., M.Kes.; Dr. Haris Sofyana, S.Kep. M.Kep.; Nurasiah Jamil (Teh Aas), S.K.M., M.Epid.; dan sebelumnya Almarhum Dr. Edi Sukamto, S.Kep., M.Kep dan Almarhum Oman Faturachman.

Asep berharap agar pengurus baru untuk mampu membuat program nyata yang saat ini menjadi perhatian pemerintah baru saat ini, seperti penanggulangan stunting dan penanggulangan Tuberkulosa paru melalui penguatan transformasi bidang kesehatan sebagaimana kementerian kesehatan dan pemerintah daerah dalam melaksanakan pembangunan kesehatan.

Pada kesempatan itu, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat, dr. Raden Vini Adiani Dewi yang hadir secara daring menyambut baik acara ini. Beliau mengucapkan terima kasih Pengurus Ismakes yang akan dilantik sebelumnya sudah beraudiensi dengan Beliau.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat tersebut berpesan kepada BPP Ismakes Jawa Barat, “Setelah pelantikan pengurus ini: 1) Jangan Tukcing; 2) Harus Mandiri: Kreatif, inovasi, dan kolaborasi. Fokus, harus ada output; 3) Profesional; dan 4) Tingkatkan Kompetensi.”
Hadir pada acara pelantikan ini, Ali Ansor Nurohman, S.K.M., alumni Ismakes yang juga Ketua Tahun 2013-2014. Ia memberikan dorongan dan motivasi kepada para mahasiswa kesehatan agar mereka tetap fokus pada pendidikan dan pengembangan diri.
Selain itu Ali juga berpesan agar para mahasiswa ikut berkontribusi untuk Perubahan Kesehatan Global. Menurutnya, sebagai mahasiswa kesehatan, mereka memiliki peran besar dalam mengatasi tantangan kesehatan global, seperti penyakit menular, masalah kesehatan mental, dan ketidaksetaraan dalam akses kesehatan.
“Para mahasiswa kesehatan diharapkan tidak hanya menjadi praktisi yang kompeten, tetapi juga agen perubahan di masyarakat dan dunia. Dengan dedikasi dan komitmen, mahasiswa kesehatan memiliki potensi besar untuk memberikan dampak positif dalam dunia kesehatan, baik di tingkat lokal maupun global,” ujar Ali.

Abdul Ajid, Selaku Ketua Umum Ismakes Jabar Periode Tahun 2024-2026 menyampaikan bahwa Ismakes Jabar memiliki program kerja yang akan segera dilaksanakan yaitu berupa penyuluhan terkait stunting, pelatihan BHD, seminar/webinar kesehatan, dan pelatihan tanggap bencana.
“Diharapkan seluruh anggota Ismakes Jabar yang tersebar di hampir seluruh kabupaten dapat berperan serta secara aktif,” ujar Ajid.
Diminta tanggapannya terkait pelantikan pengurus Ismakes Jabar Tahun 2024-2026 ini yang hadir secara daring dan dimintai statemennya, Ketua MPO Ismakes Jabar, Drs. Sawidjan B. Gunadi, M.Kes., menyampaikan pesan bahwa hampir selalu dapat dikaitkan antara sukses seseorang dengan pengalaman mengelola atau beraktivitas dalam sebuah organisasi.
“Ismakes lahir didasari keyakinan bahwa kelak ketika bekerja mengaktualisasikan profesinya, selalu harus bekerja sama dengan profesi lainnya. Kenapa tidak sejak masih mahasiswa saja sudah memulai bekerja sama lintas mahasiswa kesehatan, juga dengan profesi manapun setelah lulus, “ ujar Sawidjan.
Ketua MPO Ismakes Jabar tersebut menegaskan agar para pengurus Ismakes harus memahami itu sehingga dapat membantu semua mahasiswa untuk memanfaatkan Ismakes dan bekerja sama lintas profesi.
“Juga berkinerja sebaik-baiknya sebagai pengurus ataupun anggota organisasi, bisa!” Ujar Sawidjan memberikan semangat.
Anggota MPO Ismakes lainnya, Dr. Syahrul Aminullah, S.K.M., M.Kes., berpesan agar para pengurus Ismakes Jabar konsisten menjalankan amanat AD/ART organisasi.
“Jadikan organisasi Ismakes sebagai wadah untuk mengasah jiwa kepemimpinan,” ujar Syahrul.
Hal Senada disampaikan oleh Anggota MPO Ismakes lainnya, Dr. Haris Sofyana, S.Kep., M.Kep., yang berpesan agar Ismakes harus tampil sebagai laboratorium belajar.
“Bukan sebagai kesenangan atau hobi semata, buat semua. Belajar dari proses dan pengalaman,” ujar Haris. (AZM/JH).
***
Judul: Asep Zaenal Mustofa Lantik Pengurus Badan Pengurus Pusat Ismakes Jabar Tahun 2024-2026
Jurnalis: Asep Zaenal Mustopa/Jumari Haryadi (AZM/JH)
Editor: JHK