MajmusSunda News-Pemerintah mengeluarkan kebijakan Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk anak sekolah jenjang SD hingga SMA.
53 juta pelajar di Indonesia di hampir 400 ribu sekolah dan madrasah berbagai jenjang bakal ada cek kesehatan gratis untuk kesehatan sekolah
Hanya saja, kata Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, cek kesehatan gratis ini tidak dilakukan ketika siswa berulang tahun.
Ia menjelaskan, cek kesehatan gratis anak sekolah 6-18 tahun dilakukan ketika masuk ajaran baru 2025-2026 bulan Juli 2025. Pemeriksaan Kesehatan Gratis dilakukan di sekolah.
Jenis Pemeriksaan Kesehatan Anak Sekolah
Ini dia jenis-jenis pemeriksaannya:
SD
Telinga
Mata
Gigi
Jiwa
Gizi
Hati (Hepatitis B)
Tekanan Darah
Tuberkulosis
Merokok (Kelas 5-6)
Tingkat Aktivitas Fisik (Kelas 4-6)
Gula Darah
SMP
Telinga
Mata
Gigi
Jiwa
Gizi
Hati (Hepatitis B dan C)
Tekanan Darah
Tuberkulosis
Merokok
Tingkat Aktivitas Fisik
Gula Darah
Talasemia (kelas 7)
Anemia Remaja Putri (kelas 7)
SMA
Telinga
Mata
Gigi
Jiwa
Gizi
Hati (Hepatitis B dan C)
Tekanan Darah
Tuberkulosis
Merokok
Tingkat Aktivitas Fisik
Gula Darah
Anemia Remaja Putri (kelas 10).
Pemeriksaan Perilaku Merokok
Seperti dilihat dalam informasi di atas, salah satu jenis pemeriksaan yang dilakukan adalah skrining perilaku merokok pada pelajar.
Berdasarkan materi presentasi Menkes Budi Gunadi dalam Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Tahun 2025 yang digelar Kementerian Dalam Negeri secara online (20/1/2025), tes perilaku merokok dimulai dari kelas 5 SD. Pemeriksaan perilaku merokok juga dilakukan pada jenjang SMP dan SMA.
Judul: 53 Juta Pelajar di Indonesia Bakal Ada Cek Kesehatan Gratis
Jurnalis: Agung Ilham Setiadi
Editor: AIS