Majmusundanews.id – Batam, Selasa (26/08/25), Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda (PAC GP) Ansor Sei Beduk Kota Batam, bersama Baraya Sunda Sei Beduk dan Majelis Taklim An-Nur blok O, mengadakan kegiatan safari Maulid Nabi Muhammad SAW ke-14 tahun 1447 Hijriah/2025 Masehi, pada hari Selasa (26/08/25) malam bertempat di fasum blok O Perum GMP Duriangkang Sei Beduk Kota Batam.
Kegiatan ini juga bersamaan tasyakuran putra bapak Muhlis yang istrinya dalam keadaan mengandung memasuki usia lima bulan.
Dikesempatan tersebut, Muhlis SE ,Sy selaku ketua Ranting NU Duriangkang Sei Beduk Kota Batam, dan Sesepuh warga Sunda Duriangkang Batam menyampaikan ucapan terimakasih kepada para undangan yang hadir malam ini di acara Safari Maulud Nabi Muhammad SAW.
“Semoga kehadiran bapak dan ibu sekalian malam ini menjadi suatu keberkahan bagi kita semua, mendapatkan pahala kebaikan, Amin,” kata Muhlis.
Ustadz Muhammad Kamaludin, Sekretaris PWNU Kepri dalam sambutannya menyampaikan, saya hadir disini bersama bapak ibu semua mewujudkan rasa cinta kita kepada Nabi Muhammad SAW.
“Kita di beri nikmat syukur oleh Allah SWT dikesempatan ini kita wujud nyata bersyukur atas nikmat tadi dengan kegiatan maulid nabi pada malam ini,” kata Ustadz Muhammad Kamaludin yang juga menjabat ketua DPRD Kota Batam.
Ustadz Muhammad Kamaludin juga katakan bahwa Gerakan Pemuda Ansor bersama keluarga besar NU di Sei Beduk, begitu besar rasa cinta nya kepada Rosulullah Nabi besar Muhammad SAW, malam kita bersholawat kepadanya dan tentunya kita mengharapkan syafaat nya di yaumil akhir nanti.
Ustazd Kamaludin mengajak jamaah yang hadir untuk selalu bersyukur, atas nikmat serta anugrah Allah SWT dan mengikuti jejak para ulama, para kyai.
“Kita juga harus bersyukur, mengimani nabi kita Muhammad SAW, tradisi safari Maulud ini adalah sebuah gerakan sebuah dakwah, bahwa kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW segala-galanya,” pungkas Ustadz Muhammad Kamaludin.
Kegiatan Safari Maulid Nabi Muhammad SAW dihadiri oleh Sekretaris PWNU Kepri Ustadz Muhammad Kamaludin, pimpinan Anak Cabang GP Ansor Duriangkang Sei Beduk Batam dan jajaran pengurus dan anggota, Pimpinan Yayasan Husein Batam Ustadz Abah Hilman Syahrudin, Ustadz Muhlis, Ustadz Ali Mafazi.
Warga muslimin muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Kelurahan Duriangkang Sei Beduk, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama yang ada di lingkungan RW 02 Perum GMP Duriangkang Sei Beduk, Ketua RW 02, serta para jama’ah dan undangan lainnya.
Judul tulisan: Baraya Sunda Sei Beduk Bekerjasama Dengan PAC GP Ansor Gelar Safari Maulid Nabi Muhammad SAW Di Duriangkang Batam
Jurnalis : Andri Yan