MajmusSunda News, Bandung, 25 November 2025 — Forum Posgab Siaga Bencana Jawa Barat (Posgab SB Jabar) (menghadiri undangan resmi dari Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Barat dalam kegiatan Rapat Koordinasi Tim Koordinasi Daerah Pencegahan Zoonosis dan Penyakit Infeksius Baru (PIB). Forum Posgab SB Jabar diwakili oleh unsur Sekretariat, Iwan Sumarna, yang hadir sebagai perwakilan lembaga relawan kebencanaan di Jawa Barat.
Kegiatan rapat koordinasi ini diselenggarakan sebagai upaya penguatan sinergitas lintas sektor dalam pencegahan, deteksi dini, respon cepat, serta pengendalian zoonosis dan penyakit infeksius baru, sejalan dengan Surat Keputusan Gubernur Jawa Barat Nomor 440.05/Kep.606-Kesra/2025 mengenai pembentukan Tim Koordinasi Daerah (Tikorda) Pencegahan dan Pengendalian Zoonosis dan PIB untuk periode 2025–2026.
Pertemuan berlangsung di Baleriung Dinas Perumahan dan Permukiman Provinsi Jawa Barat, Kota Bandung, mulai pukul 13.00 WIB dan menghadirkan berbagai perangkat daerah strategis, antara lain BPBD Jabar, Dinas Kesehatan, Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan, Bappeda, Satpol PP, RSUD, UPTD laboratorium, instansi pendidikan, dan forum-forum masyarakat lainnya.
nya Agenda rapat meliputi:
Sosialisasi SK Gubernur terkait Tikorda Zoonosis & PIB
- Paparan dari Biro KesRa Jabar
- Paparan DinKes
- Paparan DKPP
- Pembahasan konsep One Health
- Penyusunan rencana kerja dan tindak lanjut Tikorda 2025–2026
- Diskusi kolaboratif antar-instansi
Kehadiran Forum Posgab SB Jabar dalam rapat ini merupakan bagian dari komitmen organisasi untuk mendukung penguatan kesiapsiagaan masyarakat, peningkatan koordinasi lintas sektor, serta kontribusi nyata dalam upaya mitigasi risiko penyakit zoonosis sebagai bagian dari manajemen kebencanaan non-alam di Jawa Barat.
Melalui kolaborasi ini, Posgab SB Jabar berharap sinergi antara pemerintah daerah, lembaga teknis, akademisi, dan organisasi relawan dapat terus meningkat guna menciptakan ketahanan kesehatan daerah yang lebih kuat serta respons cepat terhadap potensi kejadian luar biasa (KLB) di wilayah Jawa Barat.
Narahubung Media:
Fairuz 0821-1434-4904
*****
Judul: Forum Posgab Siaga Bencana Jawa Barat Hadiri Rapat Koordinasi Tikorda Pencegahan dan Pengendalian Zoonosis & Penyakit Infeksius Baru












